Senin, 27 April 2020

Jus Pare Ampuh Menjaga Kesehatan Hati dan Usus

Mantan KA UPTD

Karena punya rasa yang pahit di lidah, pare jadi salah satu makanan yang sering dijauhi. Namun rupanya, si hijau dengan bentuk khas ini menyimpan segudang nutrisi. Khasiatnya antara lain bisa mencegah kanker, menjaga kesehatan hati dan juga atasi konstipasi!


Mau tahu nutrisi apa saja yang dikandung pare? Pare merupakan sumber flavonoids seperti betacarotene, lutein, dan zea-xanthin, dan juga mengandung vitamin A yang tinggi. Keduanya berperan sebagai penangkal efek buruk radikal bebas yang mengakibatkan penuaan dini, kanker, dan berbagai penyakit lain.

Seperti dimuat dalam www.nutrition-and-you.com, bitter melon atau pare juga bisa melancarkan buang air besar. Hal ini tentu membantu Anda yang sedang mengalami konstipasi dan sulit buang air besar. Pare juga mengandung kalori yang rendah, serat tinggi, mineral, vitamin, dan antioksidan.

Sayuran dengan permukaan yang unik ini tak hanya diolah dengan cara direbus atau dibuat menjadi sayur saja. Namun menurut thehindu.com, minum 20ml jus pare tiap harinya bisa membersihkan hati, dan juga baik dikonsumsi oleh penderita asma!

Membuat jus pare juga tidak sulit. Yang dibutuhkan adalah 100 gram pare yang sudah dicuci bersih, dipotong dan diblender dengan air dan garam, kemudian tambahkan sedikit air jeruk lemon agar aroma dan rasanya lebih segar. Disarankan untuk diminum di pagi hari saat perut masih kosong agar khasiatnya lebih optimal.